“Biarkan negeri ini melupakan masa kelabunya.Biarkan negeri ini melupakan segala kelemahannya.Biarkan negeri ini melupakan segala apa yang tidakbisa mereka lakukan.Izinkan kami membantu negeri ini dengan selembar petisi.Izinkan kami membantu negeri ini dengan seuntai kata.Izinkan kami membangunkan negerin ini dengan satuharapan.Inilah petisi kami, Keajaiban Belajar…”
Diawali dengan Soft Launching unik 28 Desember 2009, buku Keajaiaban Belajar sudah bisa diakses publik. Saat itu launching yang dilakukan adalah dengan mengundang sahabat-sahabat SBS di Pontianak untuk membaca dan ini yang unik… seklaigus mengeditnya. Mengedit? Ya karena buku ini saat itu dilaunching dengan edisi fotokopi yang dicetak 20 buah. Hari itu juga menjadi makin istimewa karena bertepatan dengan ulang tahun saya sebagai penulis, Yunsirno dan pemaisuri Dian Yustikarini yang sama-sama pada tanggal 28 Desember itu. Puluhan teman saat itu datang dengan ide, kritik, dan dukungan morilnya. Saya makin berketetapan hati untuk segera melaunching edisi masalnya. Setelah perbaikan sana sini hasil editan malam itu, maka buku pun segera di cetak masal di Jakarta, di Daun Production.